Masih Bingungkah Memilih Jurusan Kuliah? Mari Coba 5 Tips Berikut Ini !

Bangku kuliah tentu menjadi incaran  para lulusan SMA/ MA sederajat. Namun masih banyak generasi muda yang dilema dalam memilih jurusan di bangku kuliah. Apalagi jurusan di bangku kuliah itu banyak banget tapi kita harus cerdas dalam memilih jurusan agar tak salah dalam memilih. Namun cara memilih jurusan yang tepat itu penting agar kamu tidak kebingungan di dunia perkuliahan nanti. Adapun Tips yang bisa kamu lakukan adalah sebagai berikut :

1. Kenali Dirimu Sendiri

Setiap kita perlu mengenal lebih dekat diri kita seperti mengenal bakat dan minat kita. Hal ini berguna sekali untuk memudahkan kita dalam memilih jurusan perkuliahan. Ketika dihadapkan pada sekian daftar jurusan kuliah yang harus dipilih kita membutuhkan alasan yang tepat untuk memilih. Itulah sebabnya, kita perlu tahu apa minat dan bakat yang kita miliki. Pengetahuan inilah yang dapat membantu kita menentukan jurusan kuliah. Pemahaman yang baik akan diri sendiri inilah yang dapat membuat kita bertahan menghadapi berbagai tantangan saat belajar tentang ilmu dan skills baru di bangku kuliah nanti.

2. Jangan lupa untuk lakukan riset kecil-kecilan untuk jurusan kuliah.

Ketika ingin memilih jurusan tentu kita perlu mengenal jurusan tersebut terlebih dahulu mulai dari arah disiplin ilmunya sampai pada prospek kerjanya. Ketahui sebanyak-banyaknya jurusan kuliah yang ada. Pelajari masing-masing bidang ilmunya, prospek alumninya, dan hal-hal lain yang dirasa penting untuk diketahui. Study and compare – sandingkan, bandingkan daftar jurusan kuliah yang ada padamu. Learn all facts. Langkah-langkah ini bisa membantumu menjatuhkan pilihan jurusan kuliah. Cara ini pun bisa diterapkan saat kita punya sebaris daftar jurusan kuliah untuk dipilih, entah itu pilihan diri sendiri atau rekomendasi dari berbagai pihak. It may take some time, but definitely is worth the effort.

3.Harus banyak bertanya tentang jurusan perkuliahan

Sobat pemburu beasiswa tentu pernah mendengar kalimat ini “malu bertanya, sesat di jalan”. Kalimat ini tentunya menjadi notifikasi setiap diri untuk tidak malu bertanya kepada semua orang yang  sudah  duduk di bangku perkuliahan atau kepada guru konseling di sekolah misalnya, atau orang-orang yang mengenal tentang dunia perkuliahan. Diskusi dengan seseorang yang tepat juga dapat mengurai benang kusut di kepala, Sobat. Mereka yang memiliki pengalaman dan kapasitas dapat memberi kita sudut pandang dan pengetahuan baru yang fresh. Lebih baik lagi bila kita dapat mengombinasikan dua cara memilih jurusan kuliah ini bersamaan. Gunakan hasil riset sebagai bahan diskusi. Bukankah hasilnya akan lebih baik?

4. Jangan hanya ikut-ikutan

Hei sobat, perkara masa depan, terkadang kita takut mengambil keputusan sendiri. Sering kali generasi muda ikut-ikutan dalam perkaran memilih jurusan kuliah agar bisa sama dengan sahabat atau teman dengan alasan biar ngga sendirian. Belum tentu kamu dan temanmu punya bakat yang sama. Kalau ternyata pas dijalani nggak sesuai, siapa yang mau tanggung jawab? Maka kamu harus fokus dengan pilihanmu.

5. Jangan lupa untuk selalu minta restu orang tua

Restu orang tua tentu akan memudahkan setiap langkah kita dalam melanjutkan pendidikan. Terasa kurang rasanya jika orang tua belum ridho terhadap perjalanan yang kita ambil. Oleh sebab itu, hal ini menjadi hal yang tak bisa dilupakan. Bicarakan baik-baik dengan orang tuamu tentang semua pilihanmu serta berikan alasan yang tepat agar orang tua bisa mendukung setiap pilihan yang kamu ambil.

 

Sumber resmi :

https://akupintar.id/info-pintar/-/blogs/tips-memilih-jurusan-kuliah-generasi-z

https://www.brainacademy.id/blog/cara-memilih-jurusan-kuliah