======================================================================
Bagi kamu yang baru lulus SMA atau bahkan masih duduk di bangku SMA tentunya sudah mencari-cari informasi mengenai dunia perkuliahan. Nah, salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan adalah kuliah berapa semester, ya?
Sebenarnya, di setiap jenjang perkuliahan, baik S1, S2, maupun S3 mempunyai semester yang berbeda. Diantaranya sebagai berikut.
Kuliah S1
Kuliah S1 sangat sering ditanyakan oleh orang-orang yang baru memasuki dunia perkuliahan, seperti kuliah S1 berapa semester? dan lain sebagainya. Umumnya, kuliah S1 berjalan selama 4 tahun, yakni kuliah sampai 8 semester.
Namun, tidak jarang juga ada yang menyelesaikan kuliah lebih cepat atau lebih lambat. Jadi, ada yang sudah selesai kuliah sampai 7 semester, ada juga yang kuliah lebih dari 8 semester. Biasanya, kampus memberikan kebijakan maksimal kuliah sampai 14 semester.
Kebijakan setiap kampus berbeda-beda, namun biasanya kampus negeri mempunyai kebijakan bagi mahasiswanya bisa berkuliah hingga maksimal 14 semester atau selama 7 tahun.
Kuliah S2
Jika kamu adalah seorang sarjana yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang S2, maka informasi ini cocok untukmu. Seperti pertanyaan pada umumnya, yang ditanyakan ketika mencari informasi mengenai kuliah S2 adalah kuliah S2 berapa semester, ya?
Umumnya, kuliah S2 hanya berlangsung selama 2 tahun atau 4 semester. Namun, jika belum bisa lulus tepat waktu, biasanya kampus memberikan kebijakan semester tambahan hingga semester 8. Jadi, maksimal waktu untuk kamu bisa lulus kuliah S2 adalah 4 tahun atau 8 semester.
Kuliah S3
Perkuliahan S3 ini sedikit berbeda dengan perkuliahan S1 maupun S2. Waktu untuk menempuh kuliah S3 cukup fleksibel. Bisa ditempuh selama 6 semester atau selama 3 tahun, bisa juga lebih atau kurang dari 6 semester.
Jadi, kuliah S3 berapa semester?
Idealnya, kuliah S3 ditempuh hanya dengan 6 semester saja. Namun, di beberapa kasus, jika kamu mempunyai biaya yang lebih, kamu bisa menempuh pendidikan di jenjang ini hingga 18 semester.
Nah, itu tadi penjelasan mengenai pertanyaan kuliah berapa semester yang sangat sering diajukan. Setiap jenjang perkuliahan memiliki semester yang berbeda.
Tidak semua kampus menerapkan kebijakan yang sama, seperti kuliah S1 maksimal 14 semester. Ada juga kampus yang hanya menerapkan kelulusan hanya sampai 8 semester.
Ada baiknya sebelum kamu memasuki kampus yang diinginkan, kamu mencari informasi kebijakan yang diterapkan terlebih dahulu.
Sumber: